Senin, 17 September 2012

Wait For You in USA

Entah mengapa malam yang sunyi ini membuatku lebih tenang dari pada malam-malam sebelumnya. Rutinitas setiap malam yang aku selalu kerjakan adalah menyelesaikan beberapa tugas dari kampus. Khusus malam ini, aku terbebas dari tugas.

Aku Reena. Aku kuliah di perguruan tinggi swasta di daerah Jakarta Pusat. Saat ini aku sedang menjalani kuliah pada semester 7.

Sebuah tembang lagu dari NOAH, menemani malam tenangku. Suara sang vokalis memberikan ketenangan bagaikan hembusan angin di musim gugur. Aku tidak meragukan kualitas suaranya . Jika aku bisa memberi nilai kepadanya, hmmm… aku akan memberikan nilai lebih dari 10, seperti di ajang kompetisi berbakat di televise pada umumnya.

Dengar laraku

Suara hati ini memanggil namamu

Karena separuh aku

Dirimu

Sepenggal bait lagu NOAH mewakili perasaanku saat ini. Aku sangat merindukan kekasihku yang berada di negeri paman Sam tersebut. Kekasihku bernama Wendy. Sekarang ia sedang menjalani S2 tentang edukasi.

Kami berdua sama sekali belum pernah bertatap muka. Ok mungkin harus flash back sebentar yah. Awal perkenalan kita dari situs jejaring social facebook. Siapa sih yang tidak mengenal facebook saat ini, semua orang sudah mengetahui facebook.

Sekitar tiga tahun yang lalu, ada seorang laki-laki meng-add facebook aku. Dan tanpa berfikir panjang, aku pun menerima dia sebagai temanku di facebook. Setelah itu kita mulai berkenalan, tukar cerita, becanda dan satu saat ada perasaan yang bergejolak dalam diriku. Aku mencintainya. Akhirnya aku mengutarakan cintaku padanya .

Wendy menerima cintaku. Dahulu aku gengsi untuk mengutarakan cinta tapi ketika aku yakin, aku tidak merasa gengsi. Jadi jangan terpengaruh dengan gengsi yah.

To be continue….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar